Rabu, 26 Agustus 2015

SOP IGA SAPI





Assalamualaikum wrwb.
Sop iga dengan kuah bening seperti ini tuh kesukaannya kakak Kay, dan kalau diajak makan keluar sering banget requestnya minta makan sup iga seperti ini di salah satu warung iga yang terkenal itu. Pasti tau dong namanya hehe... Pernah nih waktu makan malam kakak nggak mau makan, dia malah minta makan sop iga padahal saya sudah masak loh. Jadilah  malam-malam keluar cuma buat nganter kakak Kay makan sop iga, alhamdulillah makannya banyak. Satu porsi sop iga hampir habis dimakan sendiri, kalau saya malah lebih suka iga penyet yang digoreng kering plus sambel yang super pedas.

Nah... Daripada keseringan beli mending bikin sendiri kan. Lebih murah dan jadinya pun lebih banyak, hemat kan.

Bahan :
500 gram iga sapi, potong
2 buah wortel, belah kemudian potong
2 buah kentang ukuran sedang, potong dadu
2 liter air
1 ruas jari jahe
3 cm kayu manis
3 butir kapulaga (saya gak pake)
1/4 sdt biji pala bubuk
1/2 sdt merica bubuk
garam dan gula pasir secukupnya
Minyak untuk menumis

Bumbu halus :
6 buah bawang putih
4 siung bawang merah

Bahan pelengkap :
Daun Bawang
Seledri cincang halus
Bawang goreng
Sambal
jeruk nipis

Cara membuat :
  1. Rebus iga sapi beserta jahe, kayu manis dan kapulaga sampai dagingnya empuk
  2. Haluskan bawang putih dan bawang merah kemudian tumis dengan api kecil hingga wangi, angkat dan masukkan kedalam rebusan tulang iga.
  3. Tambahkan merica bubuk, pala bubuk, garam dan gula pasir.
  4. Masukan wortel dan kentang, rebus sampai matang, kurang lebih 10 menit.
  5. Angkat, kemudian taburkan daun bawang, seledri dan daun bawang
  6. Sajikan selagi hangat  dengan sambal dan jeruk nipis.
Selamat mencoba...





Jumat, 21 Agustus 2015

CHOCOLATE BANANA BREAD



Bismillahirohmanirohim.
Hhmmm... banana bread, denger namanya aja udah kebayang enaknya cake yang satu ini. Apalagi yang saya buat ini chocolate banana bread, yang dalam adonannya ditambah coklat bubuk dan coklat chip yang berlimpah. Rasanya enak banget teksturnya lembut dan moist apalagi kalau dimakan pas hangat, coklat chip yang didalamnya meleleh. Gimana gak bikin meleleh coba, pemakaian coklat chipnya aja lumayan banyak. Banana bread ini cocoklah untuk pecinta banana chocolate. Super yummy.



Bahan :
- 100 gr margarin/butter
- 120 gr gula pasir
- 1 butir telur ukuran besar
- 5 buah pisang ambon ukuran sedang dihaluskan dengan garpuh, tambah 125ml yogurt aduk rata.
- 1/2 sdt vanili bubuk
- 150 gr terigu protein sedang
- 1 sdt soda kue
- 2 sdm coklat bubuk
- 1 cup coklat chip
- Coklat chip dan kenari secukupnya untuk taburan

Cara membuat :
  1. Panaskan oven 180'C. Olesi loyang dengan margarin dan sedikit terigu.
  2. Kocok margarin dan gula menggunakan hand wisk sampai lembut dan gula larut. Masukan telur, campuran pisang yogurt dan vanili bubuk, aduk sampai tercampur rata.
  3. Tambahkan terigu, coklat bubuk dan soda kue yang sudah diayak. Aduk asal rata saja.
  4. Masukan coklat chip aduk rata. Tuang adonan dalam loyang, taburi coklat chip dan kenari .
  5. Panggang sekitar 30-45 menit. Lakukan tes tusuk.
  6. Angkat, pindah ke rak pendingin. Sajikan.
Selamat mencoba....




Kamis, 13 Agustus 2015

TERIK DAGING DAN TELUR



Bismillah....
Ada yang tau gak masakan yang satu ini? Terik. Terik adalah masakan tradisional dari Jawa Tengah yang memiliki citarasa yang khas yaitu manis dan gurih. Sebenarnya terik hampir mirip dengan opor, bedanya adalah opor masih menyisakan kuah yang banyak dan tidak terlalu encer, sedangkan terik kuahnya hanya sedikit dan lebih kental. Terik yang dibuat tidak hanya terik daging dan telur bisa juga menggunakan ayam, tempe atau tahu. Kalau saya sukanya bikin terik yang isinya campur-campur, jadi sekali masak lauk nya bisa macem-macem dan kuahnya juga sengaja saya sisain banyak. Soalnya semakin sering dipanasin terik semakin enak loh, kuahnya makin tambah kental dan gurih. Buat yang belum pernah makan terik, rasanya tuh mirip bacem tapi versi kuahnya, manis bercampur gurih. Sedaaappp.

Bahan :
500 gr daging berlemak
5 butir telur rebus
3 lembar daun salam
5 cm lengkuas, memarkan
3 lembar daun jeruk
2 batang sereh, memarkan
50 gr gula merah
1200 ml santan encer
300 ml santan kental
Garam dan merica bubuk secukupnya
Penyedap rasa (optimal)

Bumbu Halus :
8 buah bawang merah
5 siung bawang putih
6 butir kemiri
1 sdt ketumbar
  
Cara membuat :
Tumis bumbu halus hingga harum dan matang.
Masukan daging, aduk hingga berubah warna.
Tambahkan santan encer dan bumbu-bumbu lainnya. 
Masak daging dengan api kecil hingga bumbu meresap dan daging lunak. 
Masukan santan kental dan telur, masak hingga kuah mengental.
Lakukan test rasa, angkat. Sajikan.




Rabu, 12 Agustus 2015

APPLE GALETTE



Assalamualaikum wrwb.
Sebenarnya sudah lama pengen bikin apple galette ini, dan seperti biasa baru kesampean setelah berbulan-bulan, lama banget ya. Padahal setelah dikerjain bikinnya cepet dan gampang loh, akhirnya yaaa.... hehee.  Apple gallete masih saudaraan dengan appel pie, semua bahan yang dipake dan cara membuatnya sama persis, cuma yang bikin beda dicara ngebentuknya aja. Gelatte yaitu bahasa Perancis yang artinya pastry bulat dan lebar yang biasa diisi dengan buah-buahan seperti berries, apel, plum, apricot, peach. Yang membuat galette ini beda dengan pie yaitu bentuknya yang unik karena tidak memakai cetakan atau loyang, dan biasanya bagian atasnya dibiarkan terbuka tidak ditutup lagi dengan adonan crust. Untuk rasa pastinya apple galette enak banget. Yaa iyalah.... secara kami sekeluarga tuh pecinta pie jadi mau dibentuk atau diisi filling apa aja langsung laris manis deh. Dan untuk penggemar pie yang gak mau ribet ngebentuk atau nyetak adonan kulitnya,  apple gelatte ini bisa jadi andalan bikin pie yang praktis. Saya aja jadi ketagihan loh, kemaren sempet bikin strawberry gallete yang versi mininya.



Bahan crust/kulit :
250 gram terigu serbaguna
2 sdm gula bubuk
175 gram margarin, bekukan dan potong-potong dadu
1/2 sdt garam
5 sdm air es 


Bahan Isian/filling apel :
3 buah apel granny smith
1 sdt air jeruk lemon
1-2 sdm gula pasir halus atau sesuai selera
1/2 sdt kayu manis bubuk 
Sejumput garam
1 sdm maizena
25 gram margarin, bekukan dan potong-potong dadu kecil
Gula pasir secukupnya

Olesan :
1 kuning telur+1 sdm susu cair, kocok lepas


Cara membuat : 
  1. Kulit pie/crust. Campur terigu, gula bubuk dan garam. Aduk rata. Masukkan margarin beku, proses dengan menggunakan pisau pastry/ujung-ujung jari hingga adonan berbutir-butir. 
  2. Masukkan air es sesendok demi sesendok sambil diuleni dengan sendok kayu hingga kalis. Hentikan penambahan air jika adonan dirasa sudah cukup kalis, atau tambahkan jika dirasa masih kering. Bungkus dengan plastik wrap. Istirahatkan dalam lemari es selama kurang lebih 1 jam.
  3. Filling apel. Kupas kulit apel, cuci bersih lalu iris. Campur dengan air jeruk lemon, gula pasir, kayu manis bubuk, dan garam. Aduk rata. Simpan dalam lemari es selama 15 menit hingga apel berair. Keluarkan dari lemari es. Taburi maizena dan aduk rata. 
  4. Gilas tipis adonan kulit setebal 0,5cm membentuk lingkaran. Tata apel dibagian tengah, beri potongan margarin dan taburan gula pasir. Sisakan tepi adonan kulit. Lipat bagian tepi adonan hingga membentuk lingkaran, olesi kuning telur dan taburi gula pasir.
  5. Panggang dalam oven yang sudah dipanaskan selama 20-30 menit pada suhu 180'C hingga kuning kecoklatan.
 Selamat mencoba.....