Sudah lama gak makan lasagna buatan sendiri dan kebetulan ada yang request, tumben-tumben si Ayah minta dibuatin lasagna jadi diniatin deh buat belanja daging giling dan pasta lasagna nya. Ini lasagna dengan isian yang simple banget, sengaja enggak saya tambahin sosis biar kerasa banget dagingnya dan ditambah jamur tiram karena ada stok di kulkas. Untuk saus dagingnya saya pakai saus tomat botolan aja biar praktis, kalau mau lebih berasa rasa tomatnya bisa menggunakan buah tomat yang fresh yang dihaluskan/diblender. Biasanya buat lasagna langsung di pinggan yang besar tapi kali ini lagi pengen pake personal pinggan biar kaya penyajian lasagna di resto pasta hehee... Biar penampilannya tambah cantik beri irisan tomato cherry diatasnya dan oreganio secukupnya saja.
LASAGNA
Bahan-bahan :
1 bungkus kulit lasagna kering (aku pakai yang ready to bake)
Saus daging (meat sauce):
2 sdm minyak goreng untuk menumis
1 siung bawang putih, cincang halus
1buah bawang bombay, cincang
300 gram daging sapi giling
50 gram jamur tiran, cincang kasar
500 ml /1 botol saus tomat
150 ml air
1 sdt garam
1 sdt merica bubuk
1 sdt oregano kering
1/2 sdt basil kering
2 sdt gula pasir
Saus bechamel (putih):
3 sdm mentega/margarin
3 sdm terigu
500 ml susu cair
150 gram keju cheddar parut
1/4 sdt merica bubuk
1/4 sdt pala bubuk
Taburan :
100 gram keju mozarella/quick melt parut
Tomat cerry
Oregano
Cara membuat :
- Saus daging : Panaskan minyak goreng, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum dan layu. Masukkan daging cincang, aduk sampai berubah warna, masukkan jamur tiram, aduk hingga layu. Tambahkan saus tomat dan air, didihkan. Bubuhi garam, merica bubuk, oregano, basil dan gula pasir. Masak dengan api kecil hingga mengental. Angkat. Sisihkan.
- Saus bechamel : Lelehkan mentega/margarin dengan api kecil. Masukkan terigu, aduk rata. Tuangi susu cair sambil terus diaduk di atas api kecil sampai halus dan lembut serta tidak menggumpal. Masukkan keju cheddar parut, merica bubuk dan pala bubuk. Angkat. Sisihkan.
- Olesi pinggan tahan panas dengan margarin. Tata kulit lasagna, saus daging, saus putih. Tata lagi kulit lasagna, ulangi sampai habis. Akhiri dengan saus putih di bagian atas.
- Taburi dengan keju mozarella/quick melt, oregano dan irisan tomat cerry diatasnya. Panggang dalam oven suhu 180'C selama 30-40 menit sampai bagian atasnya kuning sedikit kecoklatan dan matang.
- Keluarkan lasagna dari oven, biarkan sebentar sekitar 10-15 menit agar lasagna sedikit set. Potong-potong dan sajikan.
biar si mozza ketinggalan, tapi lasagna ini tetap membuatku 'meleleh' mbak. yuuumm
BalasHapusiya mba nina, klo ga ketinggalan pasti maknyuss yaa....apa daya perut udah laper...hehee
BalasHapus