Senin, 18 Februari 2013

Sambel Tempe Kemangi

Suka banget deh sama sambel yang satu ini ditambah kemangi jadi tambah seger-seger pedes....dimakan pake nasi anget aja udah enak banget, apalagi di tambah tahu, ayam atau ikan goreng....hmmm tambah mantap deh.

f

Bahan-bahan :
- 2bh Cabai merah besar
- 8bh cabai rawit merah
- 1bh tomat
- 3siung bawang merah
- garam dan gula pasir secukupnya
- minyak untuk menumis
- 1 papan tempe yg sudah digoreng, jangan terlalu kering
- daun kemangi

Cara membuat :
- Tumis cabe, bawang dan tomat dengan sedikit minyak, haluskan beri garam dan gula sesuai selera
- Masukan tempe goreng tapi jangan sampai halus cukup di penyet-penyet aja
- Masukkan daun kemangi, aduk sampai rata 
 - Siap di nikmati


Tidak ada komentar: